SURAT UNTUK PEJABAT BERDASI
Assalamualaykum warahmatullahi Wr. Wb.
Pertama-tama marilah kita
memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT. Karena atas berkat rahmat dan
hidayah-Nya saya dapat menulis “Surat
Untuk Koruptor” ini agar para koruptor di Indonesia ini bisa berkurang
ataupun tidak ada lagi. Amin...
Tak lupa kita kirimkan shalawat
dan taslim kepada junjungan kita Nabiullah Muhammad saw yang telah mambawa
manusia dari alam yang gelap ke alam terang benderang ini.
Alasan saya
menulis ini untuk meningk atkan kesadaran warga negara
di dunia kuhususnya Negara Kesatuan
Republik Indonesia.
Saat ini korupsi telah menyebar
luas di negara kita ini terkhusus di Ibu Kota Negara yakni Jakarta. Kita
seharusnya merasa malu kepada negara-negara lain yang bebas korupsi apalagi
kita ini adalah negara hukum. Saya ingin bertanya kepada apak koruptor “untuk apa bapak melakukan korupsi ini?”. Kita ini adalah negara
maritim dan agraris jadi untuk apa korupsi kita sudah memiliki segalanya
tinggal kita yang mengolahnya dengan baik dan jujur.
Korupsi ini sangatlah tidak
bermanfaat bagi warga negara karena dengan korupsi yang kita lakukan dapat
membawa malapetaka bagi bangsanya terutama pada warga negara. Sekarang ini
warga negara kita ini banyak yang mengalami kelaparan akibat ulah kita sendiri.
Kemana tanggung jawab kalian sebagain
sebagai pemerintah untuk penduduk. Orang-orang yang korupsi ini sama saja
dengan para penjajah pada zaman penjajah. Kalian itu lebih keji di bandingkan
mereka yang telah membantai negara kita ini ratusan tahun lamanya. Mereka
berasal dari negara lain, jadi kenapa kita harus mengikuti menjajah negara
sendiri. Mereka membantai negara ini dengan senjata mesin dengan cepatnyan
sedangkan kalian membantai negara ini sedikit demi sedikit sehingga lama-kelamaan
negara ini akan hancur akibat ulah KORUPTOR.
Apakah
kita harus kembali memakai seitem pemerintahan otoriter? Sistem yang sangat
tidak mengizinkan warga negara unutk mengeluarkan pendapatnya sehingga kita
hanya bisa tertekan oleh pemerintah itu. Jika otoriter ini diberlakukan maka
lebih hancurnyalah negara ini. Namun, pada zaman ini korupsi tidak menyebar
karena jika kedapatan melakukan penyimpangan akan dihukum seberat-beratnya oleh
pemerintah. Kita dominan agama islam di Indonesia ini jadi kenapa kita tidak
memegang penuh perintah ataupun larangan yang ada di Al-Qur’an. Dimana
kesadaran kita akan perkembangan negara ini.
Saya menyarankan kepada penduduk
yang telah memilik hak pilih janganlah
memilih mereka yang memberikan sesuatu(sogokan) karena itu adalah awal dari
kemunculan korupsi untuk mengembalikan modal yang mereka pakai pada saat
berkampanye. Seharusnya ilmu yang kita dapatkan itu di manfaatkan dengan
sebaik-baiknya karena leluhur kita dahulu pada zaman penjajahan hanya yang
memiliki panakat/jabatan tinggilah yang anaknya dapat bersekolah.
Namun ada satu provinsi di
Indonesia yang tidak mengalami korupsi yaitu SULAWESI SELATAN. Saya harap
daerah lain dapat mengikuti provinsi tersebut aga mencapai negara adil dan
makmur.
Terima kasih
telah membaca ini semoga dapat bermanfaat bagi bangsa ini. SAY NO TO KORUPSI!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar